Pages

Wednesday, May 15, 2019

Cara Menangani Virus Cacar Monyet, Kenali Gejala Awalnya

Melansir dari situs WHO, penanganan khusus terhadap penderita cacar monyet memang belum ditemukan. Pasalnya, vaksin yang efektif mampu menangani cacar monyet tak lagi diproduksi untuk publik. Hal ini dikarenakan virus cacar monyet sempat musnah.

Namun, wabah penyakit langka tersebut bisa dicegah dengan cara khusus. Yakni dengan menghindari kontak dengan tikus atau primata lain yang mungkin terinfeksi. Cara kedua dapat dilakukan dengan menggunakan sarung tangan bagi peternak yang seringkali berurusan dengan hewan yang sakit ataupun saat penyembelihan.

Pada dasarnya, kondisi tangan yang bersih menjadi perhatian utama dalam penanganan cacar monyet. Alasannya tak lain dan tak bukan karena tangan menjadi medium pertama yang dapat melakukan kontak langsung dengan benda-benda yang terinfeksi.

Selain kedua cara tersebut di atas, penanganan virus cacar monyet juga dapat dilakukan dengan mengurangi kontak dengan darah atau daging hewan. Hal ini tentu saja berlaku dengan metode memasak daging. Daging sebaiknya dimasak hingga benar-benar matang ketika hendak dikonsumsi.

Tak hanya itu, virus cacar monyet juga dapat ditangani dengan diadakannya pembatasan ekspor impor daging. Hewan-hewan khusus yang berpotensi membawa virus cacar monyet harus  segera dikarantina. Pun dengan hewan-hewan yang terkontaminasi hewan pembawa virus langka tersebut.

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2WHxftX
May 15, 2019 at 02:05PM from Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari Ini Indonesia dan Dunia - Liputan6.com http://bit.ly/2WHxftX
via IFTTT

No comments:

Post a Comment