Pages

Friday, January 11, 2019

Menteri Pendidikan Malaysia Ajak Kemendikbud Populerkan Islam Moderat

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pendidikan Malaysia Maszlee Malik mengatakan, Indonesia dan Malaysia harus bekerja sama di bidang pendidikan untuk mempopulerkan Islam yang moderat. Hal ini untuk melawan gerakan dan paham radikalisme yang muncul karena perbedaan politik dan pengaruh media sosial.

"Bagi Kementerian Pendidikan di Indonesia dan juga Malaysia, kita perlu sama-sama dalam usaha untuk mengembalikan Islam yang berlandaskan nilai, dan bukan hanya Islam yang menghukum semata-mata," jelas Maszlee di Gedung Kemendikbud, Senayan, Jakarta, Jumat (11/1/2019).

"Tetapi, Islam yang menitikberatkan tentang value. Islam yang mengembalikan kemanusiaan manusia itu sendiri. Islam yang moderat," imbuh dia.

Maszlee berujar, kerja sama tersebut dapat dilakukan dalam bentuk pertemuan atau mendorong penerbitan buku-buku yang membahas tentang toleransi. Hal ini agar agama Islam lebih mengajarkan aspek nilai kemanusiaan.

"Dan mempromosikan cinta, menjadikan cinta sebagai wacana utama yang mengeratkan di antara warga (masyarakat)," tutur dia.

Karena itu, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Indonesia Muhadjir Effendy menyatakan, ada kemungkinan pendidikan Islam di Indonesia akan mendapat penambahan pelajaran tentang Islam moderat.

"Sangat dimungkinkan," jawab Muhadjir.

Indonesia dan Malaysia juga direncanakannya akan semakin mempererat hubungan lewat program pertukaran, baik untuk guru maupun siswa. Hal ini guna membina pendidikan dengan nilai-nilai progresif antara kedua negara.

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2RGyri8
January 11, 2019 at 08:08PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2RGyri8
via IFTTT

No comments:

Post a Comment