Pages

Sunday, January 13, 2019

Warga Kulonprogo Blokade Pemasangan Patok di Tambang Pasir

Liputan6.com, Yogyakarta - Puluhan warga Desa Banaran, Kecamatan Galur, Kabupaten Kulonprogo, menggelar demo di lokasi pemasangan patok seluas 4,5 hektare. Pemasangan patok dilakukan oleh perusahaan tambang PT Tri Sakti untuk pengerukan pasir.  

Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV,  Minggu (13/1/2019), aksi blokade sempat memanas. Adu mulut pun terjadi hingga aparat TNI dan Polsek Galur harus turun tangan menengahi.

Warga meminta agar proses pematokan dihentikan karena akan merusak lahan pertanian warga yang sudah memasuki masa panen jagung.  

Dari hasil negosiasi di lokasi, pihak penambang diperbolehkan memasang kayu pancang sebagai patok sementara sesuai koordinat GPS batas-batas lokasi penambangan.  

Warga mengancam akan terus melakukan aksi blokade di lokasi tambang hingga ada kejelasan dan perjanjian legal hitam di atas putih dari pihak terkait.  (Karlina Sintia Dewi)

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2RQHDRi
January 13, 2019 at 06:24PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2RQHDRi
via IFTTT

No comments:

Post a Comment