Pages

Monday, December 31, 2018

Tim SAR Temukan 4 Jenazah Korban Tsunami Selat Sunda di Kawasan Pantai

Liputan6.com, Jakarta - Tim SAR gabungan kembali menemukan empat jenazah korban tsunami yang menerjang Perairan Selat Sunda, Sabtu, 22 Desember. Kepala Badan SAR Nasional (Basarnas) Provinsi Banten, Zaenal mengatakan empat jenazah di tmukan di kawasan pantai yang berbeda.

"Empat jenazah  ditemukan di kawasan Pantai Tanjung Lesung, Tambak, Cemara dan Pulau Sangiang. Tiga jenazah itu dibawah ke RSUD Berkah Pandeglang dan satu korban sudah dimakamkan” ujar Zaenal di Posko Terpadu Penanggulangan Bencana Tsunami di Labuan, Pandeglang, Senin (31/12/2018).

Zaenal mengatakan, saat ini tim SAR gabungan yang terdiri dari TNI, Polri, BNPB, BPBD dan dibantu relawan terus memfokuskan evakuasi pencarian warga yang hilang akibat diterjang tsunami.

Dia mengaku terpaksa menghentikan proses pencarian hari ini karena cuaca buruk.

"Saat ini gelombang sedang tinggi. Angin juga sedang kencang. Kami yakin korban yang belum ditemukan dipastikan bertambah," ujar Zaenal seperti dilansir dari Antara.

Sebelumnya, Badan Nasional Penanggulangan Bencana Nasional (BNPB) kembali merilis jumlah korban akibat tsunami Selat Sunda. Berdasarkan catatan BNPB, hingga Senin, (31/12/2018), tercatat 437 korban meninggal dunia dan 14.059 luka-luka.

"16 orang dilaporkan hilang, dan 33.721 orang mengungsi," ujar Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho di kantornya, Jakarta, Senin (31/12/2018). 

 

Let's block ads! (Why?)


http://bit.ly/2BTqQTD
December 31, 2018 at 08:25PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com http://bit.ly/2BTqQTD
via IFTTT

No comments:

Post a Comment