Liputan6.com, Abilene - Pemilik rumah di Abilene, Texas, Amerika Serikat, terkejut bukan kepalang ketika mendapati ruangan bawah tanah huniannya dijadikan sarang oleh puluhan ular derik. Peristiwa ini terjadi pada 13 Maret 2019.
Mulanya, ia mengira hanya ada sekitar 20-an ekor, tetapi sebuah lembaga pelindung satwa --yang menyingkirkan seluruh hewan melata itu dari lokasi kejadian-- menyebut ada 45 ekor ular derik yang hidup di celah sempit dan gelap tersebut.
Video itu direkam oleh Nathan Hawkins, pemilik Big Country Snake Removal (BCSR), yang kemudian mengunggahnya ke halaman Facebook NGO ini pada hari Minggu kemarin, dengan durasi hampir 18 menit.
Dalam caption postinga-an itu, BCSR mengatakan sang pemilik menemukan puluhan ular derik ketika mencoba untuk memperbaiki kerusakan kabel yang ada di bawah rumah. Kabel ini terhubung untuk menonton TV.
Ketika BCSR tiba di lokasi, mereka menemukan halaman rumah yang terawat baik dan kondisi interior yang rapi. Tapi menurut Hawkins, hunian nyaman bukan berarti jauh dari masalah, termasuk invasi binatang.
"Ular derik tidak peduli betapa bagusnya rumah Anda atau mobil apa yang Anda kendarai, mereka hanya ingin bertahan hidup," ujar Hawkins, yang dikutip dari USA Today, Kamis (21/3/2019).
Dalam rekaman itu, Hawkins terlihat menggunakan alat khusus untuk mengambil semua ular. Reptil ini pun bereaksi. Kadang-kadang membunyikan ekor mereka yang berderik, merayap pergi, atau mencoba melakukan perlawanan dengan menyerang dan menunjukkan taring mereka.
"Ini belum apa-apa. Kami pernah menemukan yang lebih buruk lagi dan kami melakukannya (menyingkirkan ular dari rumah-rumah orang) sepanjang waktu," akunya.
Sementara itu, ukuran terbesar ular derik yang disingkirkan dari tempat itu panjangnya mencapai 5,5 kaki atau 1,6 meter, menurut Hawkins.
Saksikan video pilihan berikut ini:
https://ift.tt/2JuhLaD
March 21, 2019 at 06:35PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com https://ift.tt/2JuhLaD
via IFTTT
No comments:
Post a Comment