:strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/2409771/original/094473500_1542337283-3.jpg)
Liputan6.com, London - Gelandang Timnas Inggris, Ross Barkley meyakini skuat The Three Lions saat ini sudah memiliki setiap faktor yang diperlukan untuk jadi tim terbaik di dunia dalam beberapa tahun ke depan. Dia percaya Inggris memiliki talenta yang luar biasa.
Timnas Inggris tengah membangun sekuat sejak ditangani Gareth Southgate dalam beberapa tahun terakhir. Terbukti, mereka sukses mencapai semifinal Piala Dunia 2018 lalu dengan komposisi skuat yang lebih muda.
Inggris berani menatap masa depan cerah karena mereka memiliki banyak pemain-pemain muda. Terakhir, Selasa (26/3) dini hari WIB tadi, Inggris sukses mengalahkan Montenegro (5-1) pada kualifikasi Euro 2020.
Barkley sendiri mencetak dua gol pada pertandingan tersebut. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Menurut Barkley, Inggris sekarang adalah Inggris yang terbaik dalam beberapa tahun terakhir. Dia meyoroti kualitas pemain-pemain Inggris dalam tim senior juga dalam tim kelompok usia. Timnas Inggris siap jadi tim terbaik di dunia.
"Tujuan kami adalah untuk jadi negara terbaik di dunia," ungkap Barkley kepada Sky Sports.
"Anda bisa melihatnya dengan kualitas dalam skuat kami, juga kami memiliki banyak pemain muda yang akan datang. Semua pemain membaur dengan baik dan masa depan tampak cerah."
https://ift.tt/2FATM5I
March 26, 2019 at 08:30PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com https://ift.tt/2FATM5I
via IFTTT
No comments:
Post a Comment